
Roadshow Literasi Digital Sektor Pendidikan. Oleh Pandu Digital Kominfo.
Dengan tema, Mewujudkan Pembelajaran yang Menyenangkan Dengan Pemanfaatan Teknologi Digital. Bertempat di Aula diikuti oleh seluruh siswa kelas X SMKN 2 Kota Bima.
Pemateri pertama dari Dinas Kominfotik Kota Bima, Isfahmi, SIP., memberikan materi Literasi Digital, beliau juga mensosialisasikan portal smart city yang berisi berbagai layanan digital Kota Bima dan bisa diakses di http://commandcenter.bimakota.go.id/
Pemateri kedua dari SMKN 2 Kota Bima, Wakasek Hubinmas, Yeni Nurilah, ST., menyampaikan materi Bijak Bermedia Sosial Bagi Remaja.
Pemateri ketiga dari Pandu Digital, Muhammad Ali Anshari S. Kom., CHFID materi yang diberikan tentang Masa Depan Peluang Bisnis di Indonesia “Tren dan Transformasi Digital”.